Selasa, 23 April 2013

FILM "SANG KYAI"


Film Kisah Perjuanganu Hadratusy Syaikh KH Hasyim Asy'ari

Film “Sang Kyai” merupakan film yang mengisahkan sosok Hadratusy Syaikh KH Hasyim Asy’ari, ulama besar tanah air sekaligus pendiri Nahdlatul Ulama (NU). Film yang disutradari Rako Prijanto itu dibintangi sejumlah bintang tenar, seperti Ikranegara (pemeran KH Hasyim Asyari), Christine Hakim (pemeran Nyai Kapu) dan Agus Kuncoro Adi (pemeran KH Wahid Hasyim).

Mulai Selasa (6/11/2012) hingga 15 November 2012 kemarin, para pemain telah mengikuti pengambilan gambar di Ponpes Salafiyah Kapurejo Desa, Kecamatan Pagu Kediri.

Film ini menggambaran ketokohan dan perjuangan KH Hasyim Asy’ari di tengah umat pada periode 1942 – 1950 yang coba disajikan dengan lengkap dalam film tersebut. Beberapa aspek dalam kehidupan KH Hasyim juga ditampilkan, seperti saat beliau mendirikan Pondok Pesantren Tebu Ireng Jombang, peristiwa beliau ditangkap dan dipenjarakan di Jombang, hingga keluarnya Resolusi jihad yang memicu terjadinya pertempuran Surabaya yang kemudian diperingati sebagai Hari Pahlawan.

Sang sutradara Rako menyebutkan bahwa film Sang Kyai ini berisi tentang peran serta semangat sang kiai dalam mempertahankan kemerdekaan dan melawan penjajah yang timbul karena spiritual keagamaan, khususnya Islam. Selama ini unsur tersebut kurang diperhatikan dan diangkat dalam tema film perjuangan. KH Hasyim Asy’ari merupakan tokoh Pesantren Tebu Ireng dan salah satu sosok sentral dalam peletakan dasar batu kemerdekaan Indonesia. Beliau menjadi panutan pada tahun 1942-1947 dalam menentukan arah dan pengerahan massa santri “pejuang” dalam melawan sekutu. Dengan fatwanya “Resolusi Jihad”, KH Hasyim Asy’ari mengimbau dan mengajak para santri pejuang untuk berjihad fisabillilah melawan penjajah yang kemudian melahirkan peristiwa perang besar yang dikenal sebagai Hari Pahlawan 10 November 1945.

Sementara itu, untuk mendukung film yang rencananya dirilis pada Juni 2013 ini, selain melibatkan pemeran film papan atas juga melibatkan sejumlah figuran. Tidak tanggung – tanggung, total ada 4.000 figuran yang terlibat dalam pembuatan film ini. Ribuan figuran tersebut berasal dari masyarakat di sekitar lokasi shooting dan para santri Pondok Klapu.

Selain itu, adapula seorang pemain cilik yang terlibat dalam film ini. Pemain itu bernama Ahmad Zidan. Bocah yang masih berusia 4 tahun itu akan memerankan tokoh Gus Dur kecil. Zidan berhasil memperoleh peran setelah lolos dalam casting di Surabaya. Didampingi kedua orangtuanya, bocah yang masih duduk di bangku playgroup itu terus mengikuti jalannya 

pengambilan gambar.

Film Sang Kyai akan memulai proses penggarapannya selama 50 hari mulai 1 November 2012 di 4 kota, yakni Kediri, Nggondang Klaten, Magelang, Ambarawa, dan Semarang.

Mudah-mudahan film ini dapat berjalan dengan baik dan sukses, dapat menyampaikan pesan-pesan perjuangan ulama besar tanah air Hadratusy Syaikh KH Hasyim Asy’ari. Film besar yang sangat ditunggu-tunggu umat Islam Indonesia dan rakyat Indonesia pada umumnya. Nantikan film Sang Kyai pada Juni 2013 mendatang. Semoga bermanfaat dan Matur NUwun.

WEB: 
http://www.elhooda.net/2012/11/film-sang-kyai-kisah-perjuanganu-hadratusy-syaikh-kh-hasyim-asyari-segera-hadir-di-juni-2013/

TERKAIT:
http://bekasipos.com/index.php/showbiz/film-a-tv/2272-kisah-perjuangan-hasyim-asyari-difilmkan-dengan-biaya-rp15-miliar.html
http://channelsatu.com/index.php/about-joomla/the-community/659-sang-kyai-menuju-5-juta-penonton.html
http://www.seputar-indonesia.com/news/sosok-kh-hasyim-asy’ari-difilmkan
http://harianbangsa.com/index.php?option=com_content&view=article&id=8254%3A-di-ponpoes-kapu-kediri-film-sang-kiai-mulai-digarap-diseting-jadi-ponpes-tebu-ireng-tempo-dulu&catid=56%3Aterkini
http://surabaya.tribunnews.com/2012/11/06/pondok-kapu-disulap-jadi-ponpes-tebu-ireng-tempo-dulu
http://www.surabayapost.co.id/?mnu=berita&act=view&id=148dbd584f332b6065232df22fd7ea2f&jenis=1679091c5a880faf6fb5e6087eb1b2dc
http://pusber.com/2012/10/film-sang-kyai/
http://www.republika.co.id/berita/senggang/film/12/10/24/mceafh-kisah-perjuangan-hasyim-asyari-difilmkan
https://tiwwidy.wordpress.com/2012/11/13/sang-kiai-sebuah-kisah-perjuangan-hasyim-asyari
http://www.republika.co.id/berita/senggang/film/12/10/24/mceaym-sang-kyai-mengambil-setting-tahun-40an
http://www.republika.co.id/berita/senggang/film/12/10/24/mcee73-sang-kyai-film-yang-komplit
http://www.republika.co.id/berita/senggang/film/12/10/24/mcebw0-christine-hakim-film-sang-kyai-adalah-takdirku
http://www.republika.co.id/berita/senggang/film/12/10/24/mcedkp-sebut-hasyim-asyari-sosok-teladan-christine-hakim-teteskan-air-mata
http://www.republika.co.id/berita/senggang/film/12/10/24/mcef7p-demi-peran-dimas-aditya-belajar-bahasa-jepang
http://news.loveindonesia.com/id/news/detail/105557/syuting-film-sang-kyai-warga-padati-ponpes-kediri

0 komentar: